Kain katun merupakan salah satu jenis kain yang banyak diminati orang karena memiliki banyak keunggulan. Karena itulah jenis kain ini banyak digunakan untuk bahan dasar membuat pakaian. Salah satu jenis kain katun yang sering pula digunakan yaitu bahan kain katun Jepang.
Kelebihan jenis kain katun ini lebih nyaman digunakan sehingga disukai banyak orang. Nah, bila Anda berminat untuk membuat baju dengan kain katun ini, sebaiknya Anda memahami apa saja keunggulannya. Selain itu Anda harus tahu alasan mengapa kain ini lebih banyak disukai daripada jenis kain katun lainnya.
Sifat dari Kain Jenis Katun Jepang yang Harus Kamu Kenali
Katun Jepang merupakan sejenis bahan kain tekstil yang memang berasal dari Jepang. Lebih tepatnya kain ini dibuat oleh pabrik tekstil dari luar Jepang yang memiliki lisensi resmi dari pemiliknya di Jepang.
Jika kita perhatikan secara sekilas saja, antara kain katun biasa dengan(kain rayon) dengan katun Jepang hampir mirip. Bahkan jika Anda tidak terbiasa memegang kain dan melihatnya secara detail, Anda akan mengalami kesulitan jika harus membedakan keduanya.
Saat melihat tampilan motifnya, umumnya kain katun Jepang bermotif full warna dengan warna – warna yang cerah. Selain itu katun Jepang ini bermotif bunga-bunga, lucu, bahagia dan motif lainnya. Motifnya kain ini juga terlihat jelas.
1. Serat Kain yang Lebih Lembut
Serat Katun Jepang ini lebih lembut daripada jenis kain lainnya. Hal ini juga merupakan ciri khas dari kain ini. Hal ini dikarenakan kain ini terbuat dari kapas tanpa bahan sintetis yang lain.
2. Warna yang Lebih Cerah
Keunggulan dari kain katun Jepang ini adalah warnanya akan tetap awet dan lebih cerah seperti ketika kita pertama membelinya. Warna kain ini tidak mudah luntur atau pudar. Kesan glossy dan cerah dari kain ini membuat kain ini lebih unggul dari jenis kain katun lain.
3. Memiliki Banyak Motif
Kain ini banyak diminati orang karena memiliki banyak motif. Selain memiliki banyak macam, kain ini pun motifnya sangat indah. Motif katun Jepang bisa terbilang monoton karena jarang ada pembaruan motif namun tidak membuat kain ini kehilangan pesona.
4. Nyaman Ketika Digunakan
Kain ini memiliki kelebihan yaitu sangat nyaman digunakan. Maka dari itu kain ini sangat cocok untuk bahan pakaian karena bahan yang lembut dan tidak panas.
5. Kain yang Lebih Berat dan Tebal
Kain katun Jepang ini tidak perlu diragukan lagi kualitas bahan maupun ketebalannya. JIka dibandingkan dengan kain katun jenis lain, seperti katun lokal, kain ini lebih bervolume dan tebal. Hal ini terbukti hanya dengan menyorotkan lampu kepada kedua kain itu, maka akan terlihat katun Jepang lebih tebal.
Berbagai keunggulan dan karakteristik tersebut membuat katun Jepang banyak disukai oleh banyak orang. Biasanya kain ini diolah untuk dijadikan gamis, rok, blouse, mukena, pakaian formal, dan masih banyak lagi. Wanita biasanya lebih memilih dan menyukai bahan katun ini. Kain ini cocok untuk dijadikan sebagai bahan pakaian. Karena kualitasnya yang lebih unggul dari jenis katun lain, jadi harga bahan katun Jepang lebih tinggi dari kain lainnya.
Jika kamu membutuhkan kain katun Jepang ini atau berbagai informasi mengenai jenis lainnya, kamu bisa mengunjungi https://dev.gudangkain.co.id/ .